Karya Tulis Ilmiah



GAMBARAN RESPON PESERTA JAMINAN KESEHATAN NASIONAL TERHADAP PENYESUAIAN IURAN JKN DI PUSKESMAS WONOKERTO KABUPATEN MALANG (STUDI KASUS DI PUSKESMAS WONOKERTO KABUPATEN MALANG)

Prodi : D3 ASURANSI KESEHATAN
Pengarang : IKA KHURROTUL UMMAH
Dosen Pembimbing : Rizki Fadila, SE., MSA., Ak
Klasifikasi/Subjek : ,
Penerbitan : , Malang: 2021.
Bahasa : Bahasa Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 1

Abstraksi

Penyesuaian iuran merupakan upaya kebijakan dalam mengatasi defisit jkn. Besaran iuran ditinjau setiap dua tahun sekali dengan menggunakan standar praktik aktuaria yang memperhatikan inflasi, biaya kebutuhan jaminan kesehatan, dan kemampuan membayar iuran. Penyesuaian iuran mendapatkan perhatian dan mengakibatkan perbedaan dalam menanggapi perubahan kebijakan. Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan respon dan persepsi layanan peserta jaminan kesehatan nasional terhadap kebijakan penyesuaian tarif iuran jkn di puskemas wonokerto kabupaten malang. Jenis penelitian yaitu penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta jkn pbpu yang mendapatkan pelayanan di puskesmas wonokerto. Sampel dalam penelitian ini adalah 100 orang peserta jkn pbpu di puskesmas wonokerto yang dipilih secara purposive sampling dan memenuhi kriteria inklusi. Pengambilan data penelitian dilakukan di puskesmas wonokerto pada bulan desember 2020. Terdapat dua variabel yang diteliti yakni respon penyesuaian iuran peserta jkn pbpu dan persepsi layanan yang didapatkan oleh peserta jkn pbpu yang mengakses pelyanan kesehatan. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode survey kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa respon peserta jkn setuju terhadap penyesuaian iuran jkn dan responden memiliki persepsi layanan yang baik. Dengan ini diharapkan kepada peserta jkn pbpu untuk senantiasa mempertahankan pemikiran positif tentang penyesuaian iuran.



Lampiran

[ Sampul Depan ]

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]